​Alat Peraga EFIS/EICAS Model IT-03

Alat Peraga EFIS/EICAS Model IT-03 didasarkan pada layar LCD pada panel yang menampilkan informasi penerbangan dan navigasi. Alat peraga ini dilengkapi primary flight display (PFD) fungsional sebagai panduan posisi/arah dengan kemampuan pemantauan mesin elektronik dan peta bergerak/ moving-map multifunction display (MFD) secara rinci. Tersedia layar PFD dan MFD terpisah, dengan backup cadangan untuk antisipasi.

Model IT-03 merupakan teknologi canggih dalam penerbangan yang dirancang untuk menggabungkan interaksi pilot/ pesawat dalam satu sistem terpusat. Sistem ini menggabungkan instrumentasi penerbangan utama, instrumentasi sistem pesawat, instrumentasi mesin, peringatan/tanda, dan informasi navigasi, semua ditampilkan pada dua layar LCD berwarna. Model IT-03 adalah paket lengkap yang mewakili EFIS / EMS / EICAS dan menampilkan instrumentasi penerbangan, posisi, navigasi, komunikasi, dan identifikasi informasi pada pilot menggunakan layar berwarna panel datar 7 inci (800x480).

Dengan pemodelan grafik yang mudah dipahami, teknologi deteksi sintetis terpadu memberikan perspektif tentang apa yang ada di depan. Sistem mengumpulkan informasi dari peta penerbangan internal dan database elevasi relief daratan. Anda mendapatkan visualisasi fitur relief daratan, penghalang, aliran sungai dan lokasi bandara pada layar definisi tinggi 7 inci. Dengan menambahkan transponder Mode S opsional, sistem dapat menampilkan peringatan Traffic Information Service (TIS). Sistem juga dapat digabungkan dengan sistem autopilot untuk mengintegrasikan mode kontrol penerbangan mutakhir termasuk pemilihan dan perekaman ketinggian, menahan arah dan GPS serta navigasi ILS.

Model IT-03 menggunakan ADAHRS (Air Data and Attitude Heading and Reference Systems) dengan GPS digital terbaru. Dengan sensor yang akurat, determinasi posisi yang tepat dan algoritma pemantauan integritas yang digunakan pada sistem canggih, ADAHRS memberikan referensi yang sangat akurat dan andal untuk posisi pesawat, kecepatan, vektor dan data percepatan. Alat peraga dilengkapi dengan paket sensor lengkap untuk ADAHRS, pemantauan mesin, plus magnetometer dan probe suhu.

Semua kabel diproduksi sesuai standar yang telah disetujui dan dapat diterima untuk kabel khusus pesawat.


Unit Sensor:

  • Unit Sensor dilengkapi Air Data Computer (ADC), Unit Mesin/ Airframe, dan Attitude and Heading Reference System (AHRS).
  •  
  • ADC memproses data dari sistem pitot-statis dan sensor outside air temperature (OAT).
  •  
  • Unit mesin/airframe menerima dan memproses sinyal dari sensor mesin dan airframe.
  •  
  • AHRS memberikan informasi posisi pesawat dan informasi arah ke Primary Flight Display (PFD). AHRS memiliki sensor canggih (termasuk akselerometer dan sensor kecepatan) dan antarmuka dengan Magnetometer untuk mendapatkan informasi tentang medan magnet, ADC untuk mendapatkan data penerbangan, dan unit tampilan untuk mendapatkan informasi GPS.
 

Magnetometer:


Magnetometer mengukur medan madnet lokal dan mengirinkan data ke AHRS untuk diproses dan menentukan magnetic heading pesawat. Unit ini menerima daya langsung dari AHRS dan berkomunikasi melalui antarmuka digital RS-485.


Probe Suhu Udara Luar/ Outside Air Temperature (OAT):


Probe suhu memberikan data suhu.


Antarmuka Autopilot:


Model IT-03 juga dapat berkomunikasi dengan berbagai unit autopilot eksternal pihak ketiga. Dengan konfigurasi Autopilot Terpadu, sistem memberi perintah kemudi pitch dan roll ke unit autopilot eksternal.

Daya:


AC 110V atau AC 220V pada 60/50 Hz, fase tunggal.


Sensor Data Udara:


Kecepatan Udara
Ketinggian
OAT


Sensor Mesin:

  • 4 x CHT
  • 4 x EGT
  • Suhu Oli
  • Tekanan Oli
  • Aliran Bahan Bakar
  • Volume Bahan Bakar
  • Tekanan Manipol
  • Shunt Amperemeter
  • RPM Mesin


Input Sensor Airframe:

  • Pitch Trim
  • Roll Trim
  • Posisi Sirip Sayap
  • Rem Kecepatan
  • Pintu Utama Pesawat
  • Pintu Alternatif Pesawat
  • Pintu Bagasi


Antarmuka Penerbangan:

  • GPS
  • Transponder
  • Autopilot
  • NAV/Comm


Dokumen:

  • Buku Panduan Penggunaan
  • Buku Panduan bagi Siswa

Pelatihan Berbasis Komputer / Computer Based Training (CBT):


Paket CBT yang membahas tentang topik-topik yang relevan dengan disertakan secara cuma-cuma, tanpa biaya tambahan.

Hak cipta 2018. Seluruh hak cipta. AeroTrain Corp. AeroTrain Corp.
5252 Exchange Dr. , Flint, MI. 48507
810-230-8096 - sales@aerotraincorp.com
Kebijakan Pribadi | Syarat Penggunaan